SELAMAT DATANG DI KONSULTASI REMAJA ONLINE

Hidup ini sangat indah dan menyenangkan jika kita mensyukurinya,...
Hidup ini takan indah jika kita tak mau berusaha dalam menjalaninya,..
Tak ada manusia hidup tanpa masalah,..
Tak ada permasalahan itu tidak ada jalan keluarnya,..

SING PENTING PADA OPTIMIS AJA KAKEAN NGELUH,..HIKZ,...HE,..3X

Rabu, 12 Januari 2011

Arti Sahabat Sejati



Banyak orang bilang… sahabat sejati kuwe teka mung sepisan seumur hidup bahkan mungkin tidak akan pernah didapat selama hidup… apa itu benar? coba kowen kabeh sing maca nilai dewek!,.hikz,...

Ada satu perbedaan antara menjadi seorang KENALAN dan menjadi seorang SAHABAT.

Pertama, seorang kenalan adalah seorang yang namanya kamu ketahui, yang kamu lihat berkali-kali, yang dengannya mungkin kamu miliki persamaan, dan yang disekitarnya kamu merasa nyaman. Ia adalah orang yang dapat kamu undang ke rumahmu dan dengannya kamu berbagi.

Namun mereka adalah orang yang dengannya tidak akan kamu bagi hidupmu, yang tindakan-tindakannya kadang-kadang tidak kamu mengerti karena kamu tidak cukup tahu tentang mereka.

Sebaliknya, seorang sahabat adalah seseorang yang kamu cintai.. Bukan karena kamu jatuh cinta padanya, namun kamu peduli akan orang itu, dan kamu memikirkannya ketika mereka tidak ada.

Sahabat-sahabat adalah orang dimana kamu diingatkan ketika kamu melihat sesuatu yang mungkin mereka sukai, dan kamu tahu itu karena kamu mengenal mereka dengan baik.
Mereka adalah orang-orang yang fotonya kamu miliki dan wajahnya selalu ada di kepalamu.

Mereka adalah orang-orang yang kamu lihat dalam pikiran mu
Mereka adalah orang-orang yang diantaranya kamu merasa aman
karena kamu tahu mereka peduli terhadapmu.
Mereka menelpon hanya untuk mengetahui apa kabarmu,
karena sahabat sesungguhnya tidak butuh suatu alasanpun.

Mereka berkata jujur dan kamu melakukan hal yang sama.
Kamu tahu bahwa jika kamu memiliki masalah, mereka akan bersedia mendengar.
Mereka adalah orang-orang yang tidak akan menertawakanmu atau menyakitimu,
dan jika mereka benar-benar menyakitimu, mereka akan berusaha keras untuk memperbaikinya.
Mereka adalah orang-orang yang kamu cintai dengan sadar ataupun tidak.

Mereka adalah orang-orang dengan siapa kamu menagis ketika kamu tidak diterima di perguruan tinggi negeri dan orang-orang yang menangis lantaran berat untuk berpisah denganmu di pesta perpisahan kelas.

Mereka adalah orang-orang yang pada saat kamu peluk, kamu tak akan berpikir berapa lama memeluk dan siapa yang harus lebih dahulu mengakhiri.

Mungkin mereka adalah orang yang memegang cincin pernikahanmu, atau orang yang mengantarkan / mengiringmu pada saat pernikahanmu, atau mungkin dialah orang yang kamu nikahi.

Persahabatan Lawan Jenis Tanpa Harus Jatuh Cinta!.


Persahabatan sangat di butuhkan dalam kehidupan kita, namun persahabatan yang seperti apa? Persahabatan yang bukan hanya berdasar pada kepercayaan, tapi persahabatan yang membutuhkan pengertian atas kesetiaan dan privasi diri...dalam sebuah persahabatan juga kadang ada sebuah kehancuran, apalagi jika itu datangnya atas perasan suka yang ditmbulkan dari persahabatan lawan jenis, So bagaimana menjalin persahabatan dengan lawan jenis tanpa mengundang rasa suka...?

1. Kita bersahabat atas nama kepercayaan dan bukan hanya berpegang pada janji

2. Sering menceritakan masalah yang universal dan condong pada kehidupan asmara antara keduanya, sehingga pembicaraan akan terasa netral dan adanya rasa empati.

3. Persahabatan di depan public yang tidak terlalu menunjukkan kedekatan.

4. Usahakan curhat lewat alat komunikasi, dan hindari pertemuan yang terlalu sering.

5. Berkata sejujurnya dan tidak mengada-ngada.

6. Dan yang paling penting seringlah berkonsultasi dengannya tanpa ada rasa canggung.

Selamat mencoba...!!!semoga bisa membantu anda untuk menyelsaikan problem dalam kehidupan persahabatan anda...

Karena sesungguhnya bukan kita, dia atau siapapun menjadi sepasang sahabat, tapi hiduplah yang memilih untuk sebuah kata persahabatan...!!!!

dan meskipun raga tak bertemu, tapi jiwa seorang sahabat sejati pasti akan merasakan apa yang dirasakan sahabatnya...

senang...susah...

suka...duka...

senyum...dan lara...

Persahabatanlah yang akhirnya membuatku mengenal kata kesetiaan dan alasan mengapa aku harus tetap hidup meskipun sahabat itu telah pergi...

" friendship is like a ship that never sink.... !!!!!
__________________

Pelecehan Seksual Pada Remaja

Remaja yang mengatakan bahwa mereka mengalami pelecehan seksual lebih cenderung untuk minum minuman keras, merokok, menggunakan obat-obatan terlarang, mengalami masalah makan, atau melaporkan bahwa mereka lebih sering memikirkan bunuh diri, daripada remaja lainnya.

Sebagai salah satu faktor resiko masalah kesehatan mental, “kekerasan seksual tidak ada hubungannya dengan status finansial, kekerasan fisik atau usia,” kata Dr. Linda M. Barthauer dari Strong Children?s Research Center di University of Rochester, New York.

Para remaja yang mengaku mengalami pelecehan seksual juga lebih cenderung mengatakan mereka telah tidak mendapat perawatan medis yang diperlukan dan berada pada tingkat kesehatan yang sedang hingga buruk. Namun dari semua yang melaporkan pelecehan seksual, hanya 27% wanita dan 26% pria yang telah pernah mendiskusikan pelecehan tersebut dengan seorang dokter atau petugas perawat kesehatan.

Laporan kekerasan seksual diperoleh dari 5,760 pelajar kelas 5 SD sampai kelas 12 (III SMA), yang merespon pertanyaan, “Apakah Anda pernah dilecehkan secara seksual?” dalam sebuah kuesioner tahun 1997 tentang kesehatan umum para siswa.

Penelitian ini patut diperhatikan secara khusus, karena “penemuan tersebut berlaku bagi anak laki-laki dan perempuan,” kata Barthauer. “Namun studi pelecehan seksual terhadap anak laki-laki sangat sedikit dilakukan,”

Pelecehan seksual tampaknya memiliki efek luas, dan kelihatannya relatif biasa?10% anak perempuan dan 4% anak laki-laki melaporkan tentang pelecehan seksual pada kuesioner?Barthauer yakin bahwa para dokter anak harus secara rutin menanyakan pasien mereka yang masih muda-muda itu tentang hal tersebut.

“Pertanyaan itu dapat diajukan dengan sangat hati-hati,” kata Barthauer. “sehingga hal tersebut tidaklah menimbulkan trauma, dan sebenarnya sangat membantu dan menyembuhkan” untuk menanyakan secara pribadi kepada seorang remaja tentang pelecehan seksual. Pengetahuan bahwa seorang anak muda telah dilecehkan secara seksual juga bisa membantu menolong perilaku risiko tinggi atau masalah kesehatan mental yang mana dokter dapat membantu menangani.

Karena ada kewajiban untuk melapor, beberapa dokter berkeberatan untuk menanyakan tentang kekerasan seksual, tambah Barthauer. Namun ia mencatat bahwa paling tidak kebanyakan pasien dapat dianjurkan mengikuti program konseling di sekolah.

Barthauer dan Karen M. Wilson, spesialis kesehatan masyarakat, menunjukkan hasil penemuan mereka pada pertemuan tahunan gabungan antara Pediatric Academic Societies dan American Academy of Pediatrics.

Selasa, 11 Januari 2011

hidup penuh dengan perjuangan

Begitu sulit mengikuti tuntutan jaman era sekarang ini. semakin terpuruk, semakin pula kita tidak ada harga dirinya. Kebutuhan semakin meningkat dan harga sembako semakin melambung tinggi. Banyaknya mahasiswa yang telah lulus namun tidak sedikit pula yang masih menganggur. Sedangkan biaya sekolah sekarang cukup mahal, kita yang tak mampu namun selalu berusaha bekerja keras agar keinginannya tercapai, terus bekerja tak pernah mengenal lelah hanya demi mencukupi kebutuhan pokok setiap harinya, mengumpulkan uang dari sisa kebutuhan untuk melanjutkan ke perguruan tinggi. hari demi hari telah terlewati hingga tahun ketahun telah dijalani demi mendapatkan selembar kertas ijazah. akhirnya tepat waktu dan tercapai mendapatkan gelar Sarjana Muda dan ternyata angan angan untuk mendapatkan pekerjaan sesuai bidangnya begitu sulit sekali. mungkin pengangguran abadi gelar yang pantas bagi mereka yang tak ber'uang.hikz,..maap jika ada yang merasa jangan tersinggung,..he,..3x,.memang kenyataan,...